Serah Terima Jabatan Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Utara Periode 2025-2030 : Bupati Ajak membangun Kabupaten Bengkulu Utara dengan MAHABAH

Reporter: marliyan ‐ Editor: 1111
Senin, 3 Maret 2025 - 21.29 WIB · waktu baca 2 menit
Serah Terima Jabatan Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Utara Periode 2025-2030 : Bupati Ajak membangun Kabupaten Bengkulu Utara dengan MAHABAH

WartaBengkulu.co - Bengkulu Utara, Bertempat di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Bengkulu Utara, Senin siang (3/3/2025), berlangsung Rapat Paripurna Istimewa dalam rangka serah terima jabatan Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Utara masa jabatan 2025-2030. Acara ini dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, termasuk PLT Sekda Provinsi Bengkulu Dr. Haryadi, S.Pd, Bupati Bengkulu Utara Arie Septia Adinata, S.E, M.AP, Wakil Bupati Bengkulu Utara H. Sumarno, S.Pd, Ketua DPRD Kabupaten Bengkulu Utara Parmin, S.IP Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Bengkulu Utara Ichram Nurhidayah, Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Bengkulu Utara Herliyanto, serta sekitar 300 tamu undangan yang terdiri dari Forkopinda Kabupaten Bengkulu Utara, Organisasi Perangkat Daerah (OPD), pimpinan partai politik, dan tokoh masyarakat.

Dalam sambutannya, Dr. Haryadi, S.Pd, menyampaikan bahwa dirinya hadir sebagai perwakilan dari Gubernur Bengkulu yang berhalangan hadir. Ia berharap Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Utara yang baru dapat bekerja dengan lebih baik untuk memajukan daerah. "Diharapkan di bawah kepemimpinan Bupati Bengkulu Utara Arie Septia Adinata, Kabupaten Bengkulu Utara dapat berkembang lebih baik dan memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat," ujarnya.

Dalam pidatonya, Bupati Bengkulu Utara yang baru, Arie Septia Adinata, mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Bengkulu Utara yang telah memberikan kepercayaan kepadanya dan H. Sumarno untuk memimpin hingga tahun 2030. Ia berkomitmen untuk menjalankan amanah dengan penuh dedikasi sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Arie Septia Adinata mengajak semua pihak untuk bersatu dan bekerja sama dalam membangun Kabupaten Bengkulu Utara dengan visi "MAHABAH" Mari kita bergandengan tangan, bahu-membahu, dan bersatu untuk kemajuan daerah ini," ungkapnya.

Ia juga menekankan pentingnya pola hubungan kerja yang bersifat kemitraan antara pemerintah daerah dan DPRD. Menurutnya, dengan kemitraan yang solid, pelaksanaan pembangunan dan pelayanan publik akan lebih efektif serta dapat menangkal isu-isu negatif dan hoaks yang beredar di masyarakat.

Dalam pidatonya, Bupati Bengkulu Utara juga mengungkapkan sejumlah tantangan yang harus dihadapi, termasuk efisiensi anggaran yang menjadi instruksi Presiden serta penataan birokrasi agar lebih transparan dan efisien. Ia meminta dukungan penuh dari DPRD untuk mewujudkan efisiensi anggaran yang dimaksud.

Serah terima jabatan ini menjadi tonggak awal bagi kepemimpinan Arie Septia Adinata dan H. Sumarno dalam membangun Kabupaten Bengkulu Utara. Dengan harapan besar, mereka siap merealisasikan visi dan program-program prioritas demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Bengkulu Utara yang berkelanjutan.

Artikel Populer

1

Sudah Lebih dari 10 Tahun, Warga Desa Semundam Masih Perjuangkan Lahan yang Digusur

Sosial ·
4 hari yang lalu
2

Ketua Aliansi Petani Sawit Bengkulu Soroti Perambahan HPT di Kabupaten Mukomuko

Sosial ·
1 bulan yang lalu
3

Misteri Hilang Warga Desa Pulau Makmur di Sungai Batang Muar, Hanya Motor yang Tertinggal

Sosial ·
2 minggu yang lalu
4

Rokok Ilegal Marak di Mukomuko, Warga Tergiur Harga Murah

Ekonomi ·
4 hari yang lalu
5

CKG Air Rami Tak Lagi Hanya di Puskesmas, Kini Jemput Bola ke Sekolah dan Desa

Sosial ·
2 hari yang lalu

© 2025. All Right Reserved