Hari Ketiga Pencarian Rahma: Warga dan Tim SAR Sisir Sungai Batang Muar

Reporter: Idris ‐ Editor: Mai1
Minggu, 6 April 2025 - 10.55 WIB · waktu baca 1 menit
Hari Ketiga Pencarian Rahma: Warga dan Tim SAR Sisir Sungai Batang Muar

WartaBengkulu.co - Mukomuko, Pencarian hillangnya warga Desa Pulau Makmur secara misterius hingga kini masih dilakukan.

Memasuki hari ketiga pencarian, warga sekitar bersama tim SAR gabungan hingga siang ini (6/4) belum menemukan tanda-tanda keberadaan Rahma (32).

Veldi Yuli S selaku Koordinator Pos SAR mengatakan akan terus melakukan pencarian disekitar Sungai Batang Muar.

"Kami bersama warga akan terus melakukan pencarian dari titik motor korban dengan radius 200-300 meter" ucap Veldi.

Veldi menambahkan juga akan menanyai keluarga korban untuk mendapatkan informasi tambahan terkait korban.

"Jika siang ini belum juga ditemukan, kami berencana untuk memperluas area pencarian hingga ke dalam (arah tengah sungai) menggunakan Rubber Boat LCR serta melakukan penyelaman sampai tabung oksigen habis" tambah Veldi.

Tim SAR gabungan, terdiri dari TNI-Polri, Basarnas dan BPPD, bersama nelayan sekitar akan terus menyisir sungai dan berharap Rahma dapat segera ditemukan.

Artikel Populer

1

Sudah Lebih dari 10 Tahun, Warga Desa Semundam Masih Perjuangkan Lahan yang Digusur

Sosial ·
4 hari yang lalu
2

Ketua Aliansi Petani Sawit Bengkulu Soroti Perambahan HPT di Kabupaten Mukomuko

Sosial ·
1 bulan yang lalu
3

Misteri Hilang Warga Desa Pulau Makmur di Sungai Batang Muar, Hanya Motor yang Tertinggal

Sosial ·
2 minggu yang lalu
4

Rokok Ilegal Marak di Mukomuko, Warga Tergiur Harga Murah

Ekonomi ·
4 hari yang lalu
5

CKG Air Rami Tak Lagi Hanya di Puskesmas, Kini Jemput Bola ke Sekolah dan Desa

Sosial ·
2 hari yang lalu

© 2025. All Right Reserved