Jamaah Tarekat Naqsyabandiyah Bengkulu Selatan Gelar Suluk, Pemda dan Aparat Beri Dukungan

Reporter: Riyan ‐ Editor: Mai1
Senin, 10 Maret 2025 - 21.23 WIB · waktu baca 1 menit
Jamaah Tarekat Naqsyabandiyah Bengkulu Selatan Gelar Suluk, Pemda dan Aparat Beri Dukungan

wartabengkulu.co - Jamaah Tarekat Naqsyabandiyah di Kabupaten Bengkulu Selatan akan melaksanakan kegiatan suluk pada 13 Ramadhan atau malam ke-14, bertempat di Pondok Surau Suluk Tazqiyyatunafsi, Desa Padang Burnai, Kecamatan Bunga Mas. Suluk merupakan kegiatan mengasingkan diri dari aktivitas duniawi untuk berzikir, yang umumnya dilakukan pada bulan Ramadhan. Jamaah Naqsyabandiyah Bengkulu Selatan menegaskan bahwa kegiatan ini tidak menyimpang dari ajaran Islam dan tetap mengikuti penetapan hari puasa oleh negara.

Acara ini akan diikuti oleh 26 peserta dari berbagai daerah, termasuk Lahat, Seluma, Bogor, dan Manna. Kegiatan pembukaan akan dihadiri oleh perwakilan Pemerintah Daerah Bengkulu Selatan dan Kapolres Bengkulu Selatan. Demi memastikan keamanan dan kenyamanan jamaah, Kodim 0408 Bengkulu Selatan dan Polresta Bengkulu Selatan akan melakukan pengamanan selama acara berlangsung.

Selain itu, pihak penyelenggara juga telah berkoordinasi dengan Puskesmas Talang Randai Gindosuli untuk menyediakan petugas medis selama 10 hari, dari 13 hingga 24 Maret 2025. Setiap peserta diwajibkan membawa surat keterangan sehat sebelum mengikuti suluk. Dengan adanya dukungan dari pemerintah dan aparat keamanan, diharapkan kegiatan ini dapat berjalan lancar dan kondusif.

Artikel Populer

1

Sudah Lebih dari 10 Tahun, Warga Desa Semundam Masih Perjuangkan Lahan yang Digusur

Sosial ·
4 hari yang lalu
2

Ketua Aliansi Petani Sawit Bengkulu Soroti Perambahan HPT di Kabupaten Mukomuko

Sosial ·
1 bulan yang lalu
3

Misteri Hilang Warga Desa Pulau Makmur di Sungai Batang Muar, Hanya Motor yang Tertinggal

Sosial ·
2 minggu yang lalu
4

Rokok Ilegal Marak di Mukomuko, Warga Tergiur Harga Murah

Ekonomi ·
4 hari yang lalu
5

CKG Air Rami Tak Lagi Hanya di Puskesmas, Kini Jemput Bola ke Sekolah dan Desa

Sosial ·
2 hari yang lalu

© 2025. All Right Reserved