Vaksinasi PMK di Puskeswan Pulai Payung Tuntas 100%

WartaBengkulu.co - Mukomuko, Puskeswan Pulai Payung berhasil menuntaskan vaksinasi Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan ternak yang ada di daerahnya. Sebanyak 525 dosis vaksin telah disebarkan di lima kecamatan yaitu Kecamatan Air Rami, Kecamatan Ipuh, Kecamatan Malin Deman, Kecamatan Sungai Rumbai dan Kecamatan Pondok Suguh.
Drh. Dede Indra (Dokter Hewan Puskeswan Pulai Payung) mengatakan bahwa populasi hewan ternak di Kabupaten Mukumuko mencapai 20.000 ekor dan hampir separuhnya berada di wilayah kerja Puskeswan Pulai Payung. Proses vaksinasi di Puskeswan Pulai Payung bahkan telah selesai dilaksanakan sebelum bulan puasa. Hal ini menunjukkan keseriusan petugas dalam mencegah penyebaran PMK.
"Bedasarkan data pada tahun 2024, ada sekitar 20.000 ekor populasi hewan ternak di Kabupaten Mukomuko dan setengahnya berada di sini, di dapil 3 lah sebutannya" Ujar Indra.
Indra menambahkan, keberhasilan pihaknya menekan angka kasus PMK ini juga berasal dari kegiatan vaksinasi sebelumnya yang mencapai lebih dari 80%, sehingga memicu kekebalan pada hewan ternak dan anak-anaknya. Selain itu, terdapat program pemerintah untuk menekan pengambilan hewan ternak dari luar daerah juga memberikan dampak positif terhadap jumlah kasus PMK di Kabupaten Mukomuko.